Sunday, July 4, 2010

[Review] The Sims 3 Ambitions

Franchise The Sims kembali menunjukkan dominasinya dan mengokohkan diri sebagai game simulasi reality terbaik yang pernah ada dalam sejarah game PC dengan menelurkan expansions pack terbarunya bagi game Sims seri terbaru mereka yang bertajuk The Sims 3: Ambition.
 Dalam expansions pack tersebut diberikan beberapa tambahan yang sangat menarik untuk dimainkan dan memberikan pengalaman yang sangat berbeda yaitu penambahan karir, keinginan, dan tujuan hidup baru bagi para sims yang tentunya menyuguhkan warna baru dari game tersebut.




Kehidupan sims yang dimainkan dimulai setelah proses pembuatan sims seperti yang kalian inginkan, dimana pada saat itu juga kita bisa memilih bentuk dan rupa sims, karakter/sifat dan pekerjaan yang menjadi tujuan hidupnya seperti menjadi musisi atau koki bahkan menjadi ilmuwan gila sekalipun, memilih kota dan rumah dimana sims kita akan bernaung kemudian menggerakkan kehidupan mereka 24 jam seperti apa yang diinginkan yang tentu saja untuk dapat membuat sims tersebut dapat memenuhi setiap ambisinya dalam pekerjaan, pertemanan, cinta, keluarga, membayar tagihan dan lain sebagainya sebelum sims tutup usia.



Dalam expansions pack terbarunya yaitu Ambition, game the sims 3 memberikan penambahan karir lebih banyak yang bisa dipilih, seperti memilih sebuah pekerjaan atau memilih sebuah profesi. Beberapa profesi baru yang bisa dipilih adalah seperti menjadi Detektif Swasta (Private Investigator), Stylist, Pemadam Kebakaran (Firefighter), Arsitek (Architectural Designer) dan Pemburu Hantu (Ghost Hunter). Setiap profesi tersebut akan menghadirkan sesuatu yang berbeda dan lebih aktraktif saat sims kita sedang menjalankannya seperti backsound, bertemu dengan karakter-karakter aneh dan pekerjaan yang menuntut kelihaian kita memilih sesuatu yang baru. Berikut bahasan singkat dari beberapa profesi diatas,


Private Investigator

Tipe pekerjaan yang satu ini tidak terikat waktu atau lokasi bekerja menjadikan kita bebas mengendalikan sims tanpa harus menunggunya selesai bekerja. Menjadi detektif swasta memerlukan dedikasi tinggi dan kerja keras untuk mengungkap suatu misteri, tidak menyusuri secara baik penyelesaian kasus tersebut berakibat kegagalan. Tapi jangan harap menjadi detektif swasta dalam game ini menemukan kasus pembunuhan atau penculikan, kalian hanya mendapatkan kasus yang lucu dan terkadang tak masuk diakal namun tentu saja masih tetap menarik untuk ditelusuri. Untuk mendapatkan kasus yang ingin diselesaikan bisa dengan cara mengunjungi kantor polisi, mencarinya di komputer atau menunggu panggilan sims lainnya.



 
selengkapnya baca di sini: gamexeon.com

No comments:

Post a Comment